Monday, April 28, 2014

Membersihkan Kamar mandi dengan Sitrun

Kebayang kan klo punya kamar mandi yang kotor, rasa jijik minta ampun, dan hal yang paling ngeselin kalo saat membersihkan noda di kamar mandi yang susah dihilangkan. Kadang mengunakan pembersih kamar mandi yang banyak iklan nya di tivi malah g hilang-hilang mana bikin tangan panas dan bikin hati jengkel.

Setelah googling dan berselancar di forum-forum ada yang bahas bagaimana membersihkan kamar mandi dengan harga murah dan effectif. Yup hanya dengan sitrun yang biasanya digunakan sebagai bahan tambahan makanan maupun minuman. Untuk mendapatkannya sih mudah tinggal beli di warung-warung harga sih murah 1000 perak aja.


Cara penggunaannya pun mudah tinggal campur dengan air secukupnya  kemudian gosokkan ke noda yang membandel di kamar mandi, agar lebih irit pengunaannya bisa menggunkan spons atau dengan kuas cat. Bisa juga campuran tadi ditambah dengan sabun cuci agar lebih kuat melibas noda-noda yang membandel di kamar mandi. Setelah itu tunggu 15-30 menit baru bilas dengan air.

Klo dibandingkan dengan pembersih yang di jual di super market sih klo menurut saya lebih ampuh dan lebih murah. Selain itu jika terkena tangan atau kulit tidak membikin sakit beda dengan pembersih lantai jika terkena cairan harus cepat-cepat di bilas air jika tidak ingin terasa perih pada kulit yang terkena cairan.



No comments:

Post a Comment